
Budkalon!
Dalam kesempatan ini, saya hendak membagikan salah satu video unjuk basareka (conlang showcase) pertama saya untuk bahasa Katya'u! (Video memakai bahasa Inggris, kelak akan saya unggah subtitel bahasa Indonesia)
1. Video
2. Deskripsi
Katya'u adalah salah satu basareka (bahasa buatan) yang saya ciptakan sekitar tahun 2019 untuk keperluan proyek CIptabuana Tagalbuni. Basareka ini merupakan bahasa-induk dari basarek autama saya, yaitu Pakung yang berbasiskan bahasa Proto-Austronesia (Bahasa leluhur seluruh Nusantara, Madagaskar, dan Kepulauan Pasifik).
Ke depannya, saya berharap dapat membuat beberapa tutorial serta video semacam ini untuk dibagikan di sini!
Jadi, tunggulah, dan terima kasih banyak ๐
Karya ini GRATIS! Tapi kamu boleh kok kasih tip biar kreator hepi ๐ฅฐ
