
Yahallo! Wah, ada segmen baru nih. Segmen ini bernama Head to Head. Di segmen ini gw akan membandingkan dua anime, yg menurut gw, memiliki kemiripan.
Kali ini, gw akan membandingkan dua anime yg super tabu. Kedua anime ini membahas tentang kisah cinta terlarang. Yaitu, kisah cinta satu persaudaraan atau biasa dikenal dengan inses. Anime yg akan gw "tabrakkan" ini adalah anime Oreimo dan Eromanga-sensei. Mau tau kenapa gw "membenturkan" dua anime tabu ini? Mari kita bahas!
Kunjungi https://rerezpect.blogspot.com/ untuk versi finishing-nya.
Yahallo..
"Wah, segmen apa lagi ini? Kok judulnya beda."
Yup! Kali ini gw akan memperkenalkan salah satu segmen lama baru, yaitu Head 2 Head. Sebenarnya, segmen ini adalah segmen Perbandingan. Gw uda pernah membuat segmen ini sebanyak dua kali. Dan kali ini, gw mau mengubah nama dari segmen ini agar terlihat lebih keren.
Di segmen Head 2 Head kali ini, gw akan membahas dua anime sampah romcom (Romantic Comedy) yg sangat terkenal banget dikalangan wibu inses. Hmm, anime apa itu? Anime ini berjudul Ore no Imouto ga Konnani Kawaii Wake ga Nai (OreImo) dan Eromanga-sensei.
Hah? Kalian gak tau dua anime ini? Kalian wibu tulen bukan sih?
Dua anime ini sempat mengguncangkan dunia per-wibu-an dengan tema romcom yg sangat tabu. Selain itu, kesamaan dari kedua anime ini tentu saja ada akar penyebabnya. Bukan cuma memiliki kesamaan, tentu saja ada perbedaan dari kedua anime ini. Mau tau pembahasan gw tentang dua anime sampah ini? Mari kita bahas!

Persamaan
1. Inses Level Dewa
Sudah bukan rahasia lagi, dua anime ini memiliki tema yg berat dengan hubungan satu saudara. Kisah cinta terlarang antara kakak-adik.


Huaaah.. Menjijikan..
Sayangnya, dua anime ini gak semenjijikan itu. Anime ini berhasil mengeksploitasi tema yg tabu ini menjadi tema yg menyenangkan untuk ditonton. Kok bisa anime dengan tema yg tabu ini bisa begitu menyenangkan untuk ditonton? Kita lanjut ke bangian kedua.
2. Komedi Yg Menyenangkan
Keunggulan dari dua anime ini adalah komedinya yg bisa menutupi ke-tabu-an dari tema yg disajikan. Betapa jeniusnya sang kreator memberikan bumbu komedi di sepanjang episode. Gw suka banget melihat kedua anime ini memberikan banyak bumbu komedi. Terutama komedi yg berbau mesum. Membuat anime ini bisa menghilangkan bau amis dari kesan tabu yg dibawa oleh anime ini.
Kalian akan lelah tertawa dengan komedi-komedi yg dilemparkan oleh dua anime ini!
3. Memiliki Akar Yg Sama

Tentu saja kedua anime ini dibuat oleh kreator yg sama. Kreator yg lahir pada tahun 1981 ini bernama Tsukasa Fushimi. Beliau membuat dua anime ini berdasarkan light novel yg beliau ciptakan dengan judul yg sama dengan animenya. Kalian akan merasakan spirit yg sama saat kalian menonton kedua anime ini. Mulai dari tema yg diangkat sampai dengan gaya komedinya.
Walaupun tema yg dibawa oleh beliau bisa dibilang sangat tabu, tapi gw sangat suka dengan komedi yg ditawarkan oleh karya beliau. Sangat menarik dan lucu!
Selain Tsukasa Fushimi, ada satu orang lagi yg patut ditunjuk sebagai biang keladi dari pembuatan dua anime ini. Yaitu, Hiro Kanzaki. Beliau ada art design dari light novel OreImo dan Eromanga-sensei. Selain itu, beliau juga yg mengurusi desain karakter versi animenya.
Jadi, jangan heran jika kalian merasakan kesamaan art style dari dua anime ini. Karena yg mengurusi desain karakternya adalah orang yg sama dengan orang yg mengurusi art style dari light novel-nya. Satu hal yg gw suka dari gaya beliau adalah cara beliau mengekspos karakter imouto dengan sudut pandang kamera yg begitu erotis.
Ya.. Kalian gak salah baca. Erotis.


4. OP-nya Diisi Oleh Penyanyi Yg Sama

Yup, dua anime ini OP-nya diisi oleh penyanyi yg sama. Penyanyi ini adalah grup idol bernama ClariS. Gw uda jatuh cinta dengan ClariS sejak mereka mengisi OP OreImo. Lagunya yg begitu ceria sangat menyenangkan untuk didengar saat lagi butuh semangat.
Grup idol yg dibentuk pada tahun 2009 ini memulai debut pertamanya lewat lagu Irony. Ya, lagu yg menjadi OP anime OreImo. Grup idol yg selalu menggunakan topeng saat perform di atas panggung ini melanjutkan kesuksesannya dengan mengisi beberapa OP anime ternama lainnya, seperti anime Nisekoi, Madoka Magica, dan tentu saja Eromanga-sensei.
Sempat terjadi bongkar pasang member saat tahun 2012, membuat member Alice digantikan oleh Karen. Dan komposisi Clara-Karen masih bertahan hingga tulisan ini ditulis. Semoga grup idol ini bisa kembali mengisi lagu opening atau ending anime. Gw kangen ama lagu-lagu mereka di anime.
5. Seiyuu Yg Keren!
Ini adalah salah satu poin penting dari kesamaan dua anime ini. Dua anime ini diisi karakter suaranya oleh para seiyuu profesional yg keren mampus performanya! Gw suka banget dengan performa Taketatsu Ayana yg mengisi peran Kirino Kousaka sebagai main heroine. Kesan tsundere yg kental dari karakter ini berhasil diperankan dengan baik oleh Ayana. Kalian bakal tergila-gila dengan Kirino dengan tsundere-nya yg begitu menggemaskan!


Dari sisi Eromanga-sensei, gw suka banget dengan performa dari seiyuu Akane Fujita sebagai Sagiri "Eromanga-sensei" Izumi. Suara serak-serak menggemaskannya akan membuat kalian terpana dengan keimutan Sagiri! Salut dengan performa Akane! Beliau keren banget!
Ditambah dengan jajaran seyiuu profesional lainnya yg menghiasi suara karakter di anime ini. Dari sisi OreImo, ada Hanakana sebagai Ruri "Kuroneko" Gokou, Saori Hayami sebagai Ayase Aragaki, dan Yuuichi Nakamura sebagai Kyousuke Kousaka.






Dan dari sisi Eromanga-sensei ada master harem protagonist, Yoshitsugu Matsuoka sebagai Masamune Izumi, dan Minami Takahashi sebagai Elf Yamada.




Perbedaan
1. Erotic Game (Eroge) vs Light Novel
Walaupun dua anime ini menawarkan tema yg sama, tapi kedua anime ini memiliki akar kreatifitas yg berbeda. OreImo menawarkan kondisi eroge sebagai akar permasalahan cerita. Kirino Kousuke digambarkan sebagai maniak eroge yg mau melakukan apa saja demi memainkan game eroge. Tentu saja dengan tema inses sebagai tema game eroge-nya.
Sedangkan disisi Eromanga-sensei, berkutat pada kehidupan Sagiri dan Masamune sebagai kreator light novel. Awalnya, tema light novel yg mereka usung berkaitan dengan tema yg sedang ramai pada zamannya (2011-2012). Yaitu tema battle shounen. Hal ini yg membuat kita melihat beberapa potongan scene yg menampilkan anime SAO dan Mahouka Koukou no Rettousei sebagai referensi komedinya.
Tapi, seiring berjalannya cerita, tema inses pun menjadi tema yg mereka usung saat mereka membuat seri light novel terbaru. Dasar inses!
2. Kurang Panjang?
Dua anime ini memiliki panjang musim penayangan yg berbeda. OreImo sebagai anime pertama yg diadaptasi ke anime, memiliki panjang musim penayangan sebanya 2 musim penayangan. Anime ini tayang pada tahun 2010 dan 2013.
Ditambah lagi, anime ini memiliki episode yg banyak. Dalam satu musim penayangannya, terdapat 16 episode. 13 episode sebagai cerita utama, dan 3 episode sisanya sebagai OVA.
Sedangkan Eromanga-sensei memiliki musim penayangan yg lebih sedikit. Sampai tulisan ini dibuat (2021), Eromanga-sensei hanya tayang selama satu musim penayangan. Dan episode tayangnya hanya 12 episode dengan tambahan 2 episode OVA.
Perlukah Eromanga-sensei ditambah musim penayangannya?
Penilaian gw: The best incest anime of all time!/10
Sebagai anime romcom dengan membawa hal yg tabu, OreImo dan Eromanga-sensei berhasil memberikan hiburan yg unik. Komedi romantisnya berhasil mengocok perut kita. Membuat kesan tabu yg ada di anime ini sedikit berkurang.
Walaupun.. kesan inses akan terus muncul. Tapi, kesan ini tidak mengganggu keseruan kita saat menonton dua anime ini! Dua anime ini layak untuk ditonton.
Tapi, jika kalian memang jijik dengan tema yg diusung, lebih baik menghindar jauh-jauh dari anime ini. Karena anime ini memang sampah. Hanya sampah yg menikmati anime-anime sampah ini.
And guess what? he's me..

Sumber: Wikipedia (ClariS), MAL (OreImo), MAL (Eromanga-sensei).
Karya ini GRATIS! Tapi kamu boleh kok kasih tip biar kreator hepi ๐ฅฐ
