

Li Ka Shing, salah satu orang terkaya di Asia membagikan tips dan pengalamannya dalam mengatur keuangan hingga berhasil mencapai derajat stabilitas ekonomi seperti sekarang. Yuk baca yuk, sangat bermanfaat untuk kita.
Li Ka Shing, salah satu orang terkaya di Asia, adalah salah satu contoh hidup yang dapat kita tiru filosofinya dalam mengatur keuangan hingga mencapai status stabilitas dan mapan seperti sekarang. Li Ka Shing mengajarkan kepada kita tentang perencanaan 5 tahun, antara lain :
- Berapapun penghasilan bulanan Anda, bagilah menjadi lima set dana. Kira-kira menjadi 30%, 20%, 15%, 10%, dan 25%.
- Set dana pertama adalah untuk biaya hidup. Tentu pola hidup secukupnya. Sarapan dasar (dengan menu standar), makan siang dasar, dan makan malam dasar. Saat Anda masih muda, Anda masih kuat dan mudah beradaptasi, tubuh Anda tidak akan terlalu menderita dengan diet seperti itu.
- Set dana kedua adalah untuk berteman dan memperluas lingkaran interpersonal Anda. Anggarkan tagihan telepon Anda seminimal mungkin. Tetapi setiap bulan, ajak 2 orang keluar untuk makan siang/makan malam dan bayar mereka. Orang-orang seperti apa yang patut diajak? Mereka yang lebih bijaksana dari Anda, lebih kaya dari Anda, atau telah membantu dalam karier Anda. Pastikan Anda mentraktir makan siang atau makan malam untuk orang-orang yang bekerja lebih keras dan memiliki impian yang lebih besar dari Anda. Lakukan ini setiap bulan, maka dalam satu tahun lingkaran pengaruh Anda akan tumbuh pesat. Ini seperti menabung saham lalu kita menerima dividen di masa depan. Pengaruh dan reputasi Anda akan menyebar.
- Set dana ketiga adalah untuk belajar. Rutinkan setiap bulan mengeluarkan sejumlah uang untuk membeli buku. Setiap kali Anda membeli buku, konsumsi sepenuhnya pelajaran atau strategi yang ditawarkan buku-buku itu. Setelah menyelesaikan sebuah buku, pastikan Anda mencoba mengajari orang lain pelajaran dari buku tersebut dengan kata-kata Anda sendiri. Penelitian telah menunjukkan bahwa mengajarkan sesuatu yang sedang dipelajari membantu Anda memahami pelajaran tersebut dengan lebih baik. Selain itu, cobalah untuk menghemat uang dengan menghadiri kursus pelatihan yang berkaitan. Banyak orang sukses sebelumnya pernah menghadiri kursus pelatihan. Misalnya, Warren Buffet pernah menghadiri kursus Berbicara Di Depan Umum Dale Carnegie. Anda tidak hanya mendapatkan pengetahuan, tetapi Anda juga bertemu teman-teman yang berpikiran sama.
- Dana keempat adalah untuk liburan- terutama ke luar negeri. Manjakan diri Anda bepergian setidaknya setahun sekali. Bepergian akan memaparkan Anda ke dunia dan meningkatkan pengalaman hidup Anda. Setelah beberapa tahun, Anda akan pergi ke banyak negara, bertemu banyak orang yang berbeda, dan menjalani banyak pengalaman yang berbeda. Ini akan mengubah perspektif Anda tentang kehidupan dan membantu Anda tumbuh sebagai sebuah pribadi. Anda memiliki pengalaman-pengalaman itu untuk terus mengisi ulang diri Anda, mengasah diri, sehingga sanggup untuk berbicara di kemudian hari.
- Set dana kelima adalah untuk investasi. Terus berusaha untuk menabung uang di rekening bank Anda. Gunakan uang ini untuk modal investasi, seperti memulai atau bisnis kecil. Bisnis kecil relatif aman karena Anda tidak akan kehilangan terlalu banyak uang, jika kondisi memburuk. Namun, ketika Anda mulai menghasilkan uang, itu akan meningkatkan kepercayaan diri dan keberanian Anda. Setelah beberapa tahun, Anda dapat mulai menabung untuk keamanan finansial jangka panjang. Ini akan menjadi peti harta karun Anda untuk saat-saat buruk dan akan memastikan stabilitas finansial sehingga tidak akan menggoyahkan kualitas hidup Anda.
Setelah beberapa tahun, pendapatan Anda mulai mengalami surplus, peti harta karun Anda kini lebih besar. Tubuh Anda akan mulai menjadi lebih kuat karena Anda memiliki nutrisi dan perawatan yang lebih baik. Anda akan memiliki banyak teman dan koneksi. Anda akan memiliki pelatihan yang lebih baik dan memiliki kesempatan untuk terlibat proyek dan peluang yang lebih besar. Segera, Anda akan berada di jalan menuju impian Anda dan memiliki kelebihan untuk membeli rumah, mobil, dan pendidikan Anda untuk masa depan anak-anak Anda.
Ini bukan jalan pintas, dan ini bukan jalan yang mudah. Tetapi ini jalan yang sangat mungkin terjadi jika Anda konsisten di dalamnya.
Dapatkan buku-buku karya Ahmad Dzikran:
Karya ini GRATIS! Tapi kamu boleh kok kasih tip biar kreator hepi 🥰
