
Cerita ini mengandung unsur skinship dan sedikit adegan kekerasan.
BAB 1 - Pertemuan Pertama
Melelahkan. Satu kata itu yang mewakili segala perasaanku sehabis bekerja menjual bunga yang berada di pusat kota. Bulan ini telah memasuki bulan kasih sayang sehingga banyak pelanggan ramai berdatangan untuk membeli bunga. Tidak hanya rakyat biasa, bahkan terdapat juga bangsawan yang datang berkunjung ke toko bunga ini.
Sesampai di rumah yang ku sewa, aku berniat untuk merebahkan tubuhku di tempat tidur. Aku ingin beristirahat karena kelelahan akibat bekerja. Akan tetapi ketika tanganku membuka daun pintu, kedua mata ini terbelalak kemudian menatap tak percaya pada sosok pria yang sedang bersandar di tempat tidur.
Aku mematung sesaat.
“Eh??” Aku terkejut karena mengetahui wajah pria itu sangat mirip dengan bangsawan besar. Kondisi tubuhnya juga sudah bertelanjang dada.
Spontan saja aku menutup pintu kamarku kembali kemudian bersandar di balik pintu. Aku mencoba untuk menenangkan jantungku yang mulai berdetak tidak karuan.
Mengapa Putra pertama dari Duke Abelard berada di rumahku?
Aku hanya seorang wanita muda yang bekerja di toko bunga, tetapi mengapa bangsawan besar datang mengunjungiku. Masih mengingat karena melihat kakinya yang sudah terikat oleh tali, dalam sekejap aku tersadar. Sepertinya aku yang terpilih mendapatkan hadiah dari Kaisar. Memang kabar resmi yang tersebar luas di wilayah kekaisaran bahwa Putra dari Duke Abelard, yang bernama Zachary de Abelard telah menerima hukuman dari kaisar. Kaisar menyampaikan berita penting ke penjuru negeri akan memberikan hadiah kepada rakyat yang terpilih.
Akan tetapi aku tidak pernah berpikiran sama sekali bahwa ternyata diriku sendiri yang menjadi penerima hadiah Kaisar.
Mau tahu apa bentuk hukuman Zachary? Ya Kaisar menjadikannya sebagai budak untuk rakyat biasa. Benar-benar hukuman yang tidak masuk akal. Melihat situasi seperti ini, aku juga mulai menyadari akan sesuatu. Kejadian ini sangat familiar seperti yang pernah tertulis dalam buku novel yang pernah kubaca. Mengapa aku mengetahui hal ini? Sejujurnya aku adalah sosok asing yang telah bereinkarnasi ke masa abad pertengahan, yang kutempati sekarang ini. Di kehidupan pertamaku, aku adalah seorang mahasiswi yang gemar membaca buku novel dan komik. Namun aku mendapatkan ajal kematian berupa terkena serangan jantung dalam usia muda. Agak disayangkan juga dalam kehidupan kedua ini, aku dilahirkan tanpa memiliki siapa-siapa.
Novel yang pernah kubaca itu berjudul In the name of Savior, menceritakan tokoh utama wanita yang terkenal dengan kecantikan sekaligus kebaikan hatinya. Sedangkan Zachary adalah seorang putra dari Duke Abelard, yang memiliki kepribadian sangat kontras dengan sandingannya. Kuingat bahwa Dean juga merupakan tokoh utama pria lainnya sebagai lawan dari Zachary.
Cukup mengejutkan bahwa tokoh yang diceritakan benar-benar ada dan sama persis dalam kehidupan ini.
Kekaisaran Kroisech ini terkenal memiliki pertambangan berlian terbesar sehingga menjadikannya sebagai negara yang makmur. Namun siapa sangka kalau bangsawan-bangsawan di dalamnya memiliki sifat yang kelewat akal sehat?
Sejak usia dini Zachary telah di-didik keras untuk menjadi sempurna, sehingga membuatnya tumbuh menjadi sosok cerdas yang dipenuhi ambisi dan haus terhadap kekuasaan. Untuk mencapai ambisinya tersebut, dia sampai menghilangkan banyak nyawa tanpa rasa bersalah. Sikap kejam dan bengisnya perlahan mulai berubah, ketika bertemu dengan tokoh utama wanita pada acara pesta ulang tahunnya. Wanita yang memiliki paras cantik, dengan rambut coklat panjang indahnya yang bernama Cordelia Medeiathe Ophelia. Dia terkenal sebagai wanita bangsawan yang memiliki sifat polos, periang dan berhati mulia sehingga Zachary mulai jatuh hati kepadanya.
Karena memiliki keindahan yang sepadan, sekaligus sifat yang dapat melengkapi satu sama lain, membuat mereka ditakdirkan untuk bersama.
Akan tetapi karena sifat dasar Zachary yang dipenuhi oleh ambisi, segala perasaannya semakin tumbuh menjadi obsesi. Dia tidak akan segan-segan untuk menyerang bahkan membunuh pria yang dekat dengan Cordelia.
Lantas begitu ia mencoba untuk membunuh Dean, yang berujung gagal kemudian menerima sebuah hukuman. Kaisar Kroisech menjadikannya sebagai budak untuk rakyat jelata. Lantas saja Zachary merasa terhina sehingga dia sangat membenci pada Sera, yang secara kebetulan nama depannya sama denganku. Setelah berhasil terbebas dari jerat hukuman, dia pun membunuh Sera secara brutal.
Zachary berlanjut membalaskan dendamnya dengan membunuh Ayahnya sendiri dan merencanakan pembantaian massal di istana Kaisar, yang bertujuan untuk merebut takhta sebagai Kaisar. Dengan begitu Zachary dan Cordelia menjadi pasangan superior yang tidak bisa dijatuhkan oleh siapapun. Mereka berdua berakhir bahagia.
Fakta lain dari novel yang kubaca itu adalah bergenre romantis dengan adegan dewasa, sehingga aku mulai mengerti mengapa tokoh-tokohnya memiliki wajah dan postur tubuh yang dapat meruntuhkan iman.
Aku membuka pintu kembali dan memastikan bahwa sosok yang berada di dalam kamarku adalah benar-benar Zachary.
“Sepertinya aku akan mati lagi.” Gerutuku, menyentuh kepala sendiri.
Aku tahu pria yang dihadapanku sekarang terkenal sebagai bangsawan arogan dan bersikap kejam. Terlebih juga dia merupakan sosok yang ambisius terhadap kekuasaan dan ia akan membunuhku. Maka dari itu aku mencoba melepas tali supaya Zachary dapat terbebas. Ternyata melepas ikatan tali itu tidak semudah dari yang kubayangkan.
“Ini mengandung sihir.” Gumamku.
Aku menatap sekilas pada Zachary kemudian mengalihkannya ke sembarang arah. Pikiranku berusaha keras untuk membersihkan pemandangan apa yang sudah kulihat. Kalau seandainya aku tidak memiliki pendirian yang kuat, sudah dipastikan aku akan tergoda olehnya. Yang bisa kujabarkan sosok Zachary dalam rangkaian kalimat, terlalu mempesona.
“Sangat berbahaya.” Gumamku dengan nada sangat pelan.
Kurasa Zachary sudah mendengar ucapanku sehingga tangannya mulai menyentuh samping rahangku. Wajah tampan itu sedikit memiringkan posisi untuk mendekatiku, bola mataku terbuka lebar karena Zachary telah mencium bibirku.
Bukannya terpesona, justru aku jadi marah padanya. Lantas saja aku menampar dan mendorong keras tubuhnya.
“Kenapa Anda melakukan itu!” Aku membentak pada Zachary. Sorotan mataku juga berubah tajam.
Aku benar-benar tidak mengerti, mengapa sikapnya berbeda dari apa yang tertulis dari novel. Padahal seharusnya dia menyerang atau menghardikku dengan kalimat kasar. Seingatku juga, alur yang diceritakan harusnya Zachary sangat membenci Sera—atau aku yang menerima hadiah Kaisar. Sera di dalam novel tersebut adalah tokoh figuran yang diceritakan hanya sekilas dan digambarkan menaruh perasaan pada Zachary. Bisa dibilang karakter Sera ini dibuat untuk menambah bumbu romansa sekaligus memperlihatkan sisi kejam dari tokoh utama pria. Bahkan Zachary akan membunuh Sera setelah tali yang mengikat kakinya terlepas, yang sayangnya aku lupa bagaimana cara menghilangkan efek sihir pada tali itu.
Masalahnya, Sera yang diceritakan akan menerima tragedi itu adalah aku sendiri!
Di dalam pikiranku spontan dipenuhi oleh banyak pertanyaan yang belum terpecahkan. Aku menampar keras pipiku sendiri untuk mencoba menyadarkanku sekali lagi. Sakit sekali, pertanda aku tidak bermimpi.
“Anda tidak boleh di sini.” Seruku sambil melepas paksa tali menggunakan gunting dan sesuatu yang tajam.
Aku terus berusaha untuk melepaskan tali yang mengikat kakinya. Namun justru sebaliknya, tanganku yang terluka akibat mencoba melepaskan tali tersebut. Aku menahan rasa perih sekaligus pendarahannya menggunakan kain yang ada di kamar.
***
Keesokan harinya, aku meminta izin untuk tidak bekerja ke pemilik toko bunga karena kedua tanganku terluka. Sangat bersyukur karena aku memiliki atasan yang baik sehingga beliau mengizinkannya.
Tidak lama dari pusat kota, aku sudah kembali ke rumah dan membuka pintu dengan pelan. Seperti yang seharusnya ku lakukan, kedua mata ini harus menghindari menatap kehadiran Zachary. Membayangkan kejadian kemarin saja sudah membuatku gila, bagaimana jika ia melakukan hal-hal yang lebih tidak waras? Aku tidak bisa membayangkannya terlebih ia harus bersamaku sampai batas waktu hukuman yang sudah ditetapkan oleh Kaisar, 5 tahun.
Karya ini GRATIS! Tapi kamu boleh kok kasih tip biar kreator hepi 🥰
