
Mau Judul Bukumu Menarik Perhatian Pembaca? Minka punya nih beberapa tips bikin judul novel yang menarik untuk kamu terapkan, kalau kamu masih kesulitan dalam membuat judul.
Yuk, disimak penjelasan lengkapnya di bawah ini!ππΌππΌππΌ
Sebelum Minka spill tips bikin judul novel, kamu harus tahu terlebih dahulu kalau judul buku yang baik ternyata rata-rata punya 5 ciri ini:
1. Bikin penasaran
Coba deh bikin judul yang memberikan kesan provokatif, atau sesimple click bait tapi tetap menggambarkan isi cerita kamu.β¨β¨
2. Gampang diingat
Bikin judul yang terkesan memancing respons nyatanya lebih mudah lho dibandingkan bikin judul yang menarik dan gampang diingat. Jadi, kalau kamu bisa bikin judul yang gampang diingat, otomatis bukumu juga akan lebih mudah dicari/dijangkau banyak orang.π§βοΈ
3. Informatif (menggambaran isi buku)
Kayak yang udah Minka sebutin di atas sebelumnya, ini merupakan salah satu bagian paling penting, nih~ Karena judul yang kamu buat juga harus memberi pembaca semacam gagasan tentang apa buku itu dengan menggunakan bahasa yang bisa bikin orang langsung paham.βοΈβοΈβοΈ
Baca Juga Artikel: Tips Menulis Novel: Jaga Konsistensi Menulismu dengan 4 Cara Ini! Β· Karyakarsa
4. Pelafalannya gak ribet
Ini nyambung sama yang atas, semakin mudah diksi/kata yang kamu gunakan tentunya semakin mempermudah pembaca dan mereka bisa langsung mengerti apa yang disajikan sama buku kamu.
5. Gak kepanjangan
Nah ini, nihβ¦ Kayaknya ini udah hampir diterapkan di segala macam jenis tulisan, ya? Kayak artikel, cerpen, majalah, dll. Bikin judul itu pasti sangat gak disarankan untuk lebih dari 10 kata. Apalagi novel, semakin pendek maka semakin baik.ππ
Baca Juga Artikel: Tips Menulis Cerita Dewasa: "Jangan Lupa Centang Fitur 18+" Β· Karyakarsa
Β
Tips Bikin Judul Novel Agar Memenuhi 5 Kriteria Judul yang Baik
Dilansir dari selfpublishing.com tips bikin judul novel di bawah ini bisa banget kamu terapkan, nih:
- Mulai dengan beberapa kata atau frasa spesifik yang sesuai dengan gaya bahasa atau cerita yang kamu mau.
- Lakukan riset dari buku lain yang se-genre, lalu kamu bisa catat beragam judul yang digunakan dan membandingkan mana yang menarik perhatian, apakah kalimatnya memuat banyak kata sifat, atau bersifat panjang atau pendek.
- Cantumkan nama lokasi atau karakter yang unik di judul kamu.
- Jangan lupa sesuaikan gaya bahasa dan pilihan kata dengan audiens kamu.
Gimana? Udah kebayang mau bikin judul kayak gimana? Semoga tips dari Minka membantu, ya! Jangan lupa untuk like, share dan komen di bawah kalau kamu suka dengan informasi ini!
Baca Juga Artikel: Tips Meningkatkan Jumlah Kata dalam Proses Menulismu Β· Karyakarsa
Β
Karya ini GRATIS! Tapi kamu boleh kok kasih tip biar kreator hepi π₯°
