PENGABDI SETAN 2: COMMUNION

0
0
Deskripsi

TEROR IBU SEPANJANG MASA

Berlatar 3 tahun setelah berhasil menyelamatkan diri dari kejadian mengerikan yg membuat mereka kehilangan Ibu dan si anak setan Ian. Rini dan adik-adiknya, Toni dan Bondi, serta Bapak tinggal di rumah susun karena percaya tinggal di rumah susun aman jika terjadi sesuatu karena ada banyak orang. Dan misteri-misteri tentang sekte dan dalang dibalik semua ini.
Apa yang dilakukan joko anwar di PS2 ini benar-benar ciamik, menggelegar, mengerikan dan tentu saja lebih baik dari PS1.
Sesuai taglinenya "Teror Ibu Sepanjang Masa", Sejak awal, tanpa babibubebo film ini langsung memberikan sajian horor yg sangat menakutkan dan mengerikan, build up dan narasi film ini sangat kuat, menjanjikan, dan rapih. Dibantu dengan visual horor yg menakutkan namun juga indah dan scoring yg mencekam, Teror demi teror terus berdatangan, meneror siapa saja yg tinggal disana. Film ini menjual rasa takut yg bisa kita rasakan sepanjang film, cukup banyak adegan sadis yg membuat para penonton sering dibuat meringis dan menutup mata, dan tentunya punya jumpscare yg bangsat dan brutal.


Menyinggung banyak hal kejadian politik di masa itu, dan diselipi dengan dark jokes yg brilian dan sangat lucu. 
Contohnya:
"bapak gua sih kalo marah gak pernah gebukin, cuman ngeludahin aja"
"Bapak lu emang paling sempurna, walaupun kerjanya serabutan"
"Serabutan tuh kerjanya ngapain? Nyabutin rumput?"

"bapak lu kerjanya serabutan, kerjaannya banyak tapi gajinya kecil"
"gapapa bapak gua kerjanya serabutan, yg penting gak mukulin gua"
"Kelewatan lu, orang udah mati juga"
"Iya lu orang udah mati lu ledekin, eh sorry"
"Gapapa, orang udah mati juga"

"Jadi gigolo itu kerjaannya bikin orang seneng, tapi belum tentu kamunya seneng"
“Bukannya semua kerjaan kek gitu ya?”
"Iya juga sih"

"Toni, kamu saja yg mengecek lantai atas ya, bapak mengecek lantai bawah, punggung bapak sakit. kamu pilih korek api atau senter?
Hayo takut ya????
Takut itu hanya kepada allah swt, bukan setan."
"Saya pilih pijat pak ustad aja, saya jago pijat pak ustad, tangan saya panjang-panjang."

Joko anwar tentu sangat berhasil membuat world buildingnya sendiri, "JANCU" alias Joko ANwar Cinematic Universe. Yg jadi kebiasaannya di setiap film-filmnya tuh, dia ini suka menyimpan detailnya dari pada membagikannya ke penonton, jadi membuat kita yang menonton terasa sangat gantung. Dia suka membuat clue clue rahasia, misteri, kepingan kepingan puzzle yg bikin penontonnya mikir dan mencari tau artinya sendiri.
Acting para actor/tris-nya brilian, Tara Basro yg selalu keren dan bagus, Ratu Felisha yg tampil bagus banget dan selalu jadi scene stealer di setiap kemunculannya, Trio Boni dkk pun asik banget dan lucu, Bront Palarae yg dingin dan penuh misteri, Toni yg keren dan Pak Ustad dan wisnu yg mencuri perhatian.

 

alurnya mudah diikuti beserta misteri-misterinya.
Plotnya tidak ada yg spesial, padahal punya narasi dan build up story yg sangat baik, rapih, dan menjanjikan, tapi terasa rada lemah dan kurang nendang pas klimaksnya, dan membuat gua kurang puas.

Sebenarnya, siapa sih Batara dan Darminah itu? Kenapa selalu muncul di ending???
*sedikit spoiler* Jadi sudah banyak teori-teori tentang 2 pasangan aneh ini, ada yg menyebutkan jika mereka adalah Harvester si sekte itu, ada yg menyebutkan jika mereka adalah malaikat. batara (sisi baik), darminah (sisi jahat). itu kenapa kalimat terakhirnya mereka ada di pihak mereka sendiri (netral), tidak campur tangan urusan si jahat dan si baik. Dan ini kenapa hanya Batara yg muncul di halte bus ketika budiman mau ke rusun.

Well, luangkan waktu kalian, karena film ini sangat worth it sekali untuk kalian tonton di bioskop. Tapi jangan nonton sendiri, soalnya kalo ketakutan nanti gak bisa meluk, yg bisa dipeluk cuma agama.

9/10.

Karya ini GRATIS! Tapi kamu boleh kok kasih tip biar kreator hepi 🥰

Selanjutnya QODRAT (2022)
2
0
AYO NAK POTONG KUENYA DULU…
Apakah konten ini melanggar ketentuan yang berlaku sesuai syarat dan persetujuan? Laporkan